Friday, November 21, 2014

Penyanyi Lebanon Dikecam Di Dunia Arab

Beirut - Pakaian yang dikenakan bintang pop terkenal asal Lebanon dalam sebuah acara di televisi, dapat kecaman di media sosial. Terutama dari sesama kaum hawa. 
Penyanyi Haifa Wehbe membawakan lagu dalam siaran langsung acara Arab Star Academy, bakat muzik televisi di Arab. Ia mengenakan baju hitam panjang yang jarang dan memperlihatkan bentuk tubuhnya. 
Lebih dari 2 juta orang menonton kelihatan di internet, setelah sejumlah video muat naik ke YouTube. 
Reaksi berbeza muncul di media sosial. Penduduk dari Mesir, Jordan dan Saudi Arabia mengkritik keras pilihan baju sang bintang. 'Skandal', menjadi istilah yang sering digunakan mereka. 
"Haifa telah melampaui batas itu," kata seorang pengguna YouTube. 
Tentang apa yang boleh dan tidak boleh dikenakan oleh perempuan menjadi isu besar di Dunia Arab. Di Lebanon, baju jarang dan bikini bukan pemandangan indah, namun di Saudi Arabia perempuan diwajibkan menutup auratnya dengan pakaian hitam. Namun dalam masyarakat paling tradisional, perempuan kerap meniru gaya artis. 
Haifa Wehbe sering muncul kontroversi dengan pakaiannya. "Benar, kita sudah terbiasa melihatnya dengan pakaian yang sangat seksi, namun yang kali ini...membuat para penontonnya berang," kata seorang perempuan Mesir, 


Namun, tak semua orang membenci gaya artis. "Ia tampak cantik dengan pakaiannya," kata seorang pengguna YouTube. 
Gaya hidup asal Lebanon mengatakan, "Banyak gadis Arab yang berpakaian lebih provokatif di kelab malam, namun tak ada yang peduli kerana tak ada kamera di sana." 
Sejumlah pengguna sosial media menyamakan diva Lebanon itu dengan Kim Kardashian -- yang baru-baru ini muncul kontroversi kerana berpakaian seksi.

0 comments:

Post a Comment